Identitas Mahasiswa

Alvito Rizqi
2 min readJun 30, 2021

--

Akhir-akhir ini, kasus Covid-19 di Indonesia makin mengkhawatirkan. Ditambah lagi adanya laporan yang mengatakan bahwa semua varian virus Covid-19 berkumpul di Jakarta. Hal ini tentunya membuat masyarakat Indonesia, khususnya warga Jakarta, makin waspada. Namun, dari beberapa varian yang ada, varian Delta yang menjadi fokus utama karena kemampuan menularnya yang sangat cepat. Varian Delta ini sudah terdeteksi di lebih dari 80 negara dan terus bermutasi. Penelitian menunjukkan bahwa varian lebih menular dari varian lainnya. Bahkan bisa menular hanya dalam waktu beberapa detik. WHO juga mengatakan gejala yang ditimbulkan juga lebih parah. Akibat dari varian Delta ini sangat bisa dirasakan di Indonesia. Contohnya adalah rumah sakit yang kewalahan menerima pasien Covid-19 yang melebihi batas sehingga harus membuat tenda untuk menampung mereka di luar gedung rumah sakit.

Efek dari kehadiran virus Covid-19 varian Delta ini juga saya rasakan di lingkungan sekitar. Masjid, toko-toko, dan area umum lainnya kembali ditutup untuk mengurangi risiko penularan. Selain itu, terdapat 5 warga di sekitar rumah saya yang sudah terjangkit virus corona. Padahal, selama satu tahun pandemi yang lalu tidak ada yang terinfeksi di daerah rumah saya.

Observasi dari lingkungan sekitar saya membuat saya khawatir dan berpikir apa yang bisa saya lakukan sebagai mahasiswa yang memiliki pemahaman posisi, potensi, dan peran. Mahasiswa pada dasarnya memiliki posisi sebagai bagian dari masyarakat yang tidak bisa lepas dari lingkungannya dan generasi yang tanggap serta mampu menghadapi tantangan masa depan. Sebagai bagian dari masyarakat, saya memiliki potensi untuk mengubah masyarakat sekitar dan juga memiliki peran sebagai pembantu atau katalisator masyarakat.

Hal pertama yang bisa saya lakukan dilakukan dari diri sendiri. Saya harus mengurangi frekuensi keluar rumah atau tidak usah keluar sama sekali jika tidak mendesak dan selalu melakukan protokol kesehatan meskipun berada di dalam rumah. Hal yang kedua adalah saya harus terus mengingatkan masyarakat tentang bahaya Covid-19 dan pentingnya untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Di samping itu, saya juga harus bisa menyadarkan dan menyakinkan masyarakat sekitar betapa pentingnya vaksin untuk tubuh. Tentu saja hal-hal di atas akan berhasil jika adanya partisipasi dari masyarakat itu sendiri.

Pendapat saya, saya sebagai mahasiswa memiliki tanggung jawab untuk mengubah dan membantu masyarakat sekitar dan harapannya perubahan yang saya bawa membawa masyarakat ke arah yang lebih baik.

Alvito Rizqi Sobri/16520220

Kelompok 16

--

--

Alvito Rizqi
Alvito Rizqi

No responses yet